Image

Deptan Setujui Impor Gula Mentah 185.514 Ton

24 Jan 2011  |   Berita   |   95 views

Departemen Pertanian akhirnya mengeluarkan persetujuan impor gula mentah (raw sugar) sebanyak 185.514 ton untuk sejumlah PT Perkebunan Nusantara, PT Rajawali Nusantara Indonesia, dan PT Kebon Agung. Selain persetujuan yang telah dikeluarkan, Deptan masih akan melakukan verifikasi pengajuan impor gula mentah dari PTPN XIV dan PT PG Gorontalo sebesar 38.000 ton yang akan segera dipastikan persetujuannya pekan ini.

Dirjen Perkebunan Deptan Ahmad Mangga Barani mengakui permohonan impor gula mentah yang disetujui lebih sedikit dibandingkan angka yang diperkirakan Dewan Gula Indonesia sebesar 225.000 ton."Yang sudah disetujui itu baru sekitar 185.000 ton untuk beberapa PTPN, RNI, dan Kebon Agung. Sedangkan PTPN XIV dan Gorontalo baru akan kami periksa oleh tim penilai Senin besok [hari ini]," katanya kepada Bisnis, kemarin.Dia memperkirakan total importasi gula mentah untuk menambah bahan baku pabrik gula pada musim giling Juni-Juli 2007 akan berkisar 218.000 ton atau sekitar 91% dari total pengajuan impor 238.564 ton.

Pengajuan yang telah disetujui pekan lalu mencapai 185.514 ton yang terinci sebanyak 129.539 ton untuk sejumlah PTPN, 12.000 ton PT Kebon Agung, dan 43.975 ton untuk PT RNI.Dengan rencana penambahan bahan baku untuk musim giling Juni mendatang, stok gula putih di dalam negeri diperkirakan bertambah 200.000 ton atau sekitar 90% dari volume impor gula mentah.

Setelah persetujuan impor dikeluarkan, Ahmad mengatakan perizinan impor gula mentah tinggal menunggu keputusan Departemen Perdagangan."Kami harapkan raw sugar sudah sampai pada Mei, sehingga tidak mengganggu musim giling yang kira-kira akan mulai pada Juni-Juli 2007. Setelah disetujui dari sini [Deptan], tunggu izinnya dari Dirjen Perdagangan Luar Negeri Depdag."

Menanggapi keterlambatan persetujuan untuk PTPN XIV dan PT PG Gorontalo, Ahmad menegaskan hal itu tidak akan menjadi masalah karena musim giling di dua lokasi pabrik gula itu diperkirakan juga mengalami kemunduran.

Author By : Yasint - Deptan Setujui Impor Gula Mentah 185.514 Ton - 24 Jan 2011