Image

Tinjau PG, Komisi VI DPR RI Kunjungi PG Pagottan dan PG Krebet Baru

27 Feb 2012  |   Berita   |   72 views

Surabaya – Sebanyak 2 tim anggota Komisi VI DPR RI, Kamis (25/2/2012) masing-masing melakukan kunjungan ke pabrik gula (PG) Krebet Baru dibawah manajemen PT RNI di Malang dan PG Pagottan yang dikelola PTPN XI di Madiun. Kunjungan mereka guna meninjau sejauh mana perkembangan industri gula di Jawa Timur. Setiap tim dari wakil rakyat ini terdiri dari 18 orang. Rinciannya 1 tim terdiri dari 13 orang anggota dewan, 3 orang sekretaris dewan, dan 2 orang wartawan. Hadir pula dalam kunjungan itu Dirjen Perindustrian dan wakil dari Kementerian Perdagangan.

Kepala Dinas Perkebunan Jawa Timur Ir Samsul Arifin MMA yang ikut serta mendampingi kunjungan tersebut menyatakan, kunjungan anggota dewan ke Jawa Timur dalam rangka melihat perkembangan revitalisasi industri gula di Jatim serta meninjau bantuan mesin di 2 PG, yakni PG Krebet Baru dan PG Pagottan yang berasal dari bantuan APBN sejak tahun 2009 lalu.

Selain itu, kedatangan anggota Dewan, kata Samsul, untuk mengecek mesin peralatan dan infrastruktur pendukungnya di kedua PG tersebut dengan maksud untuk mengetahui fungsi dari masing-masing mesin apakah sesuai dengan yang mereka harapkan. 

Selanjutnya, terang Samsul, anggota Dewan dan Pemerintah Pusat sepakat menjadikan Jawa Timur sebagai lokomotif produksi gula nasional. Hal tersebut didasarkan pada tingginya kontribusi Jawa Timur terhadap produksi nasional. Pada tahun lalu, dari produksi gula nasional yang mencapai 2,228 juta ton, sekitar 47% kontribusinya berasal dari di Jawa Timur.

“Dari besarnya kontribusi Jawa Timur terhadap produksi nasional, maka tahun 2014 Pemerintah Pusat menargetkan agar Jawa Timur bisa menghasilkan gula sebesar 1,6 juta ton,”tuturnya.

Samsul menjelaskan, tahun 2011 produksi gula di Jawa Timur mencapai 1,051 juta ton dari areal seluas 197 ribu hektar. Tahun ini, ia menargetkan Jawa Timur bisa memproduksi gula sebesar 1,2 juta ton. “Untuk mancapai target itu kami sudah melakukan pengembangan lahan di Tulabo (Tuban, Lamongan, dan Bojonegoro). Di samping itu, pengembagan areal juga diintensifkan di Sampang dan Bangkalan,”lanjutnya.

Dikonfirmasi terpisah, General Manager Marketing PTPN XI Adig Suwandhi membenarkan bahwa terdapat 18 orang dari rombongan anggota dewan mengunjungi PG Pagottan di Madiun. Kunjungan tersebut, jelas Adig, membahas tentang stimulus perindustrian untuk revitalisasi PG.

“Selain kunjungan ke PG mereka juga melakukan kunjungan ke kebun, melihat single buds planting sebagai upaya percepatan pembibitan menjadi 6 bulan dibanding 2 tahun dengan cara konvensional,”tandasnya.

Author By : Yasint - Tinjau PG, Komisi VI DPR RI Kunjungi PG Pagottan dan PG Krebet Baru - 27 Feb 2012